Biasanya Anda akan menemukan jasa sablon kaos DTG fokus hanya pada produk pesanan satuan dengan desain custom. Ini memang salah satu kelebihan dari sablon DTG. Tetapi apakah produk DTG juga memiliki peluang besar pada produk cetak massal?
Mana lebih baik dan menguntungkan bagi produsen, usaha jasa sablon kaos DTG yang fokus pada produk custom atau yang fokus pada produk massal? Kita akan mencoba menguak hal tersebut di sini.
Potensi Bisnis produk kaos DTG custom
Yang khas dari produk DTG custom adalah kita membebaskan desain kaos kepada konsumen. Anda bisa mencetakan kaos sesuai dengan desain yang sebelumnya sudah ditentukan konsumen. Atau Anda juga menyediakan jasa desain sekaligus.
Tidak ada model standard dan sablon akan sepenuhnya berdasarkan pada permintaan konsumen secara personal. Mereka bisa memesan kaos dengan sablon gambar, tulisan ataupun logo tertentu secara custom. Mereka juga bebas menentukan berapa kaos yang akan dicetak dengan desain tersebut. Bahkan bila itu hanya mencetak satu kali saja untuk sebuah desain sablon yang mereka pesan.
Apakah pasar ini potensial? Sudah tentu. Permintaan produk custom dalam waktu belakangan ini memang sangat berkembang. Jasa ini memanjakan selera konsumen sekaligus memberi kesan eksklusif dari desain yang mungkin hanya akan satu satunya.
Konsumen juga bisa membangun citra dari kaos yang sengaja dibuat khusus untuk mereka. Atau memiliki kaos yang sangat sesuai dengan identitas pribadi mereka. Atau mungkin membuat hadiah yang special dan personal untuk orang lain.
Apakah jasa sablon kaos DTG macam ini menguntungkan? Tentu saja. Karena jasa semacam ini biasanya akan dibandrol dengan harga relatif tinggi. Konsumen sendiri siap untuk membayar lebih untuk produk yang sudah sejak awal disebut “limited edition”. Harga satu kaos saja bisa sekitar 2 – 3 kali lebih mahal dari kaos distro biasa.
Bagaimana dengan tantangan dari jasa sablon kaos DTG jenis custom? Anda harus selalu siap dengan ide ide baru untuk membuat desain anyar sesuai permintaan. Dengan tekanan sedikit lebih besar, mengingat desain ini hanya akan untuk membuat satu kaos.
Kadang Anda harus berhadapan dengan desain buatan konsumen yang mungkin sedikit tidak biasa dan akan memberi kesulitan tersendiri saat Anda aplikasikan pada kaos. Belum bila Anda harus berhadapan dengan tuntutan konsumen yang sulit.
Margin yang Anda peroleh dari setiap pesanan mungkin relatif besar. Tetapi Anda harus memberikan lebih banyak waktu untuk melayani konsumen satu persatu untuk bisa mendapatkan total keuntungan yang besar.
Potensi Jasa Sablon DTG dengan produk massal
Pada model kedua, Anda akan mengembangkan usaha dengan konsep mirip usaha kaos garmen industri besar. Namun dalam skala kaos DTG yang tentu saja tidak akan ekstra banyak hingga ribuan, hanya puluhan atau ratusan, namun tentu saja tetap produk massal.
Bagaimana potensi dari usaha massal semacam ini? Jelas memiliki potensi besar. Karena industri clothing line memang selalu memiliki tempat di masyarakat. Anda hanya perlu memilih pangsa pasar mana yang sesuai dengan konsep desain Anda.
Di sini Anda yang menentukan akan seperti apa desain Anda dan kemana Anda akan menawarkannya. Usaha clothing line bisa ruang untuk ide ide dan gagasan Anda dapat terkreasikan. Anda juga bisa memproduksi kaos yang sesuai dengan selera dan kesukaan Anda. Dan menawarkan ke pasar untuk menemukan orang orang yang bisa dikatakan satu selera dengan Anda.
Bagaimana dengan masalah untung dan rugi? Anda akan melihat bagaimana usaha ini akan membuat Anda harus memulai usaha dengan modal lebih besar. Biaya yang harus Anda siapkan untuk satu bacth produksi juga jelas akan lebih besar. Namun, nantinya alokasi biaya bisa Anda berikan pada produk peritem. Sehingga biaya produksi satu kaos akan lebih murah.
Tentu saja, margin keuntungan dari perproduk akan lebih kecil, bila Anda bandingkan dengan usaha jasa produk custom. Tentu saja sulit menjual kaos dalam produksi massal bila Anda bandrol dengan harga terlalu tinggi. Tetapi bila Anda akumulasi tidak kecil kemungkinannya justru akan menunjukan angka yang cukup besar.
Terakhir, bagaimana dengan tantangan dari usaha sablon kaos DTG massal? Sudah pasti tetap ada. Anda harus tau bagaimana mengelola usaha dalam skala lebih besar. Baik dalam hal pengelolaan biaya, operasional, cara mengelola karyawan dan lain sebagainya.
Tiap jenis usaha tentu saja ada lebih dan kurangnya. Bagaimana menurut Anda manakah usaha jasa sablon kaos DTG yang sesuai untuk Anda? Usaha kaos dengan produksi massal atau dengan produksi custom?